Monday, June 7, 2010

Internet CDMA Unlimited

Semakin padatnya jaringan GSM dengan koneksi HSDPA nya membuat operator selular memperbaiki kinerjanya. Saya sebelumnya menggunakan Indosatm2 yang luar biasa lambatnya, namun saya sampai saat ini tetap menggunakan Indosatm2 broom sebagai koneksi internet saya….

Saya sempat di buat jengkel oleh Indosatm2 broom unlimited, hampir sebulan penuh saya kesulitan melakukan koneksi, akhirnya Indosat mulai berbenah diri, walaupun Indosatm2 mengeluarkan produk sejenis broom unlimited, produk ini di namakan broom extra unlimited, yaitu memiliki speed yang sama dengan broom unlimited 256 Kbps, namun kuotanya yang lebih besar yg dulunya 2 GB sekarang menjadi 2.5 GB.

Saya sebagai orang IT, saya sportif, apabila memang koneksi terganggu saya akan expose di sini namun apabila memang ada kemajuan dan perbaikan saya pun juga akan expose di blog saya iniwww.komputerinternet.com fair bukan …? :)

Saya berikan info terbaru, ini merupakan solusi alternatif mengingat jaringan Indosat yang sepertinya overload, Indosat menggandeng Mobile-8 untuk bekerja sama menggunakan jaringannya dan meluncurkan produknya, yang saat ini di sebut TRUFF MOBILE UNLIMITED.

Apa itu Truff Mobile Unlimited ?

Truff Mobile adalah akses internet via jaringan CDMA 2000 1X Mobile-8 dengan kecepatan up-to 153 Kbps dengan quota volume tak terbatas. Kecepatan akses akan menyesuaikan menjadi up-to 64 Kbps setelah pemakaian mencapai 2 GB.

SINGLE ACCESS, artinya Truff Mobile hanya dapat digunakan pada jaringan CDMA Mobile-8. Bisa digunakan di seluruh coverage jaringan CDMA 2000 1X Mobile-8 tanpa harus mengaktifkan fitur Roaming.

Truff Mobile memberikan akses internet yang hemat, stabil dan cepat.

Apa keuntungannya ?

Metode berlangganan Truff Mobile adalah Prabayar atau Prepaid. Produk Truff Mobile hanya berlaku untuk akses Unlimited (tanpa batas). Kapanpun dan di manapun anda dapat selalu koneksi internet. Bebas Roaming dan kecepatan akses sampai 153Kbps.

Asyiknya Truff Mobile Unlimited:

  • Akses internet sepuasnya
    kecepatan akses up-to 153 Kbps sampai dengan volume pemakaian 2GB, setelah itu kecepatan akan menurun up-to 64 Kbps sampai volume tidak terbatas selama masa aktif.
  • Pembayaran tetap setiap bulannya

Perangkat yang butuhkan :
- Modem CDMA 800 1X
- Hp CDMA yang memiliki kabel data

Untuk melakukan koneksi Internet melalui jaringan CDMA, pelanggan memerlukan device berupa modem CDMA yang saat ini sudah tersedia di pasaran.
Truff Mobile tidak berlaku untuk time base.

1 RUIM = 1 USERNAME. Artinya, perlanggan hanya dapat melakukan koneksi internet dengan RUIM yang sudah di-mapping dengan Username. Pelanggan tidak dapat berganti-ganti RUIM.

Harga Kartu perdana : 150.000
Isi ulang : 125.000 dengan voucher Indosat

( Prabayar loh ya )

Kalo keluar kota gimana ?
Gpp, selama ada jaringan MObile-8 yang kita kenal dengan Fren, maka koneksi tetap akan berjalan lancar dan yang penting Unlimited.

Ingat !! Modem CDMA walau bagaimanapun juga tetap lebih murah dari pada Modem HSDPA

Menghias Firefox yang menarik & optimal

Sapa sih yang tidak tau Firefox besutan Mozilla yang saat ini menjadi Tren di kalangan internet, sebuah browser dengan performa yang luar biasa. Tidak salah bila saat ini Firefox merupakan browser dengan peminat paling banyak di dunia.

Apa yang membuat firefox menjadi terkenal seperti sekarang ini di bandingkan Opera, Internet Explorer dan Safari?

Firefox memiliki moto bahwa segala sesuatunya harus di kerjakan bersama-sama, begitu juga dengan teknologi plugin-plugin nya adalah sumbangsih dari penggemar berat firefox kemudian di uji, apabila sudah memiliki performa yang menarik dan optimal, maka akan menjadi plugin favoorite di Add-on Firefox.

Di www.komputerinternet.com ini akan saya jelaskan dan memberikan saran buat netter semuanya untuk memodifikasi mozilla firefox secara simple namun menarik dan optimal untuk segala kebutuhan internet anda.

Tips-tips dari saya adalah sbb :

Versi
Perhatikan versi firefox anda, firefox skrg udah mencapai versi 3 keatas bahkan ada yang RC, namun yang terpenting selalu updatelah versi dengan yang terbaru, karena versi terbaru memiliki performa dan keamanan lebih baik dari pada versi sebelumnya.
Klik Help -Check For Updates
Setelah itu restart firefox anda

Penampilan
Sapa bilang penampilan tidak penting untuk firefox?
Penting banget deh….. so firefox ini bisa anda ganti themesnya dengan berbagai pilihan menarik, misal anda suka mobil, carilah themes bernuansa mobil, atau anda cewek yang suka bunga-bunga anda bisa memilih sesuai selera anda. Kenapa harus ganti themes? Alasannya adalah anda bisa lebih betah nongkrong di komputer anda dengan penampilan yang baru.
Klik Tool – Add-on – Get Add-on – Browse All add-on – Themes

Keamanan
Jangan kuatir Firefox memiliki Keamanan yang terbaik, anda tidak perlu risau dengan sistem yg ada di firefox sudah cukup untuk menghadang berbagai bentuk phising, hacking dsb.
Namun bolehlah anda memakai add-on ABP ( Ads Block Plus ) dengan add on ini, iklan flash yang tidak perlu atau berisi spyware bisa di blokir sesuai filter yang kita tentukan. Tentunya dengan add-on ini, loading jadi lebih cepat.

Kecepatan
Saya beberapa hari yang lalu masih menerima e-mail seorang teman yang masih menggunakan Software Firetune untuk forefox nya….. maaf bukannya Firetune tidak berguna, namun firetune hanya bekerja di firefox versi 2, bila anda pake untuk optimalisasi di Firefox versi 3 ke atas tidak akan membawa dampak apa-apa.
Trus pake apa dong ?
Pake add-on yang memiliki nama ” Faster Fox”
silahkan anda cari di Tool –Add on — Browse all add-on -ketikan fasterfox, dan install
Dengan add-on ini, maka waktu loading akan lebih cepat 2.5 x lipat dari biasanya, dan ada pilihan untuk customisasi, jadi anda tidak perlu utak-atik about:config milik firefox yang terlalu beresiko.

Notifikasi
Untuk notifikasi ini saya berikan beberapa saran add-on/external plugin :

Google Toolbar
Apabila anda adalah seorang internet marketer, maka Google Tool Bar ini sangat di perlukan untuk melihat page rank suatu website, namun apabila anda orang awam yang hanya browsing seperlunya, maka plugin external ini tidak perlu.

Webmai Notifier
Dengan add-on ini anda bisa memasukkan account Yahoo/google anda di browser firefox anda, so bila anda ingin cek e-mail tidak perlu membuka tab lg dan memasukkan username dan password lg, icon ini akan muncul di kanan bawah firefox anda, setelah anda setting, maka untuk cek e-mail cukup klik aja pilihan google/yahoo, maka akan otomatis membuka tab tanpa anda harus memasukkan username dan password lg. Dan yang menarik kita bisa tentukan waktu cek nya, sehingga pada saat kita browsing, ada e-mail masuk, maka icon ini akan memberi tahu kita kalau ada e-mail masuk di inbox e-mail kita.

Download
Download Helper
Gunakan add-on Video helper, maka download data, musik dan video akan lebih mudah.

Internet Unlimited Flexi

Saya mendapat kabar dari seorang teman di kantor telkom bahwa flexi skrg bisa internetan unlimited dengan biaya yang sangat murah …. kata rekan saya satu ini. paling murah di antara semua operator internet.

Akhirnya teman saya ini menjelaskan bahwa memang benar ada paket internet flexi yang unlimited tanpa batasan quota dan tanpa penurunan kecepatan. Saya sempet coba sih untuk uji coba cukup lah saya daftar yang harian cuma rp. 2500 / hari onlinenya nonstop… speed yang saya dapat untuk downstream mencapai 112 Kbps, Downstream : 40

Selama ini saya pake im2 broom, tapi kalo saya liat speedya lumayan deh untuk browsing2 aja, cocok bagi rekan-rekan yang tidak suka download, tidak suka edit blog atau website dan tidak suka upload ke hosting.

Pake flexi internet unlimited ini cocok bagi mereka yang sekedar mencari berita, chatting , facebook dan sebagainya, mungkin ini juga reaksi dari pemerintah yang meminta semua operator untuk menurunkan tarif internetnya yang murah.

Ok ini cara daftar berikut tarifnya :

Untuk menggunakan Telkomnet Flexi Unlimited atau FlexiNet, maka dilakukan registrasi dahulu via sms,
ketik :

REG HARIAN, kirim ke 2255, tarif Rp. 2.500/ 24 jam dan akan diperpanjang otomatis setiap 24jam.
Untuk berhenti berlangganan ketik STOP, kirim ke 2255

REG MINGGUAN, kirim ke 2255, tarif Rp. 15.000/ 168 jam dan akan diperpanjang otomatis setiap 168 jam.
Untuk berhenti berlangganan ketik STOP, kirim ke 2255

REG BULANAN, kirim ke 2255, tarif Rp. 60.000/ 720 jam dan akan diperpanjang otomatis setiap 720jam.
Untuk berhenti berlangganan ketik STOP, kirim ke 2255

Bisa digunakan dari Kartu Classy maupun Trendy, baik eksisting maupun baru.

setelah mendaftar, anda akan mendapat sms pemberitahuan username dan password, dan nomor seperti biasa #777 untuk aksesnya.

Bila anda mantap dan merasa tarif di atas sangat murah, silahkan saja saya menyarankan ambil saja yang bulanan, karena lebih murah gt loh… kalo masih mau test drive ya coba dulu yg paket harian.

Saya kasi tau rahasia ya… ini kan belum di launching besar-besaran, jadi biasanya kecepatannya stabil…. nah ayo rame-rame pake flexi internet unlimited…….. ga tau lagi kalo nanti semua orang pake flexi…….waka ka ka…bisa padat banget trafficnya.

Review Layanan Indorackhosting

Saya bergelut di dunia website sejak lama, dari hasil cari dan mencari saya menemukan sebuah penyedia hosting yang di lihat dari penampilan websitenya professional banget, dan memiliki customer support yang online terus.

Mulanya tidak ada masalah dengan indorackhosting ini webnya di www.indorackhosting.com sama juga dengan www.rumahweb.com ( satu usaha)

Masalah mulai timbul :

Yang pertama :

1. Script saya lewat wordpress yang saya install dari fantastico error, dan saya minta bantuan, ternyata tidak ada tanggapan. Ok lah, saya pikir masalah selesai, forget it…

2. Saya sudah punya hosting US yang unlimited, nah niat saya memilih indorackhosting adalah karena memiliki server IIX yang lumayan murah dan katanya berkualitas…
Setelah berlangganan selama hampir 7 bulan, saya baru sadar setelah saya cek di domaintools ternyata saya memakai hosting US, betapa kagetnya saya waktu itu, saya bela2in untuk beli hosting SERVER IIX eh katanya saya dulunya milih server US, saya coba cari bukti kalo memang saya salah, saya cek di e-mail dan invoice di inbox saya, tidak ada bukti. Dan mereka cuma mengatakan kalau saya mungkin waktu pesan salah……..

logika nya gn, ok kesalahan itu ada, namun saya sudah punya hosting US buat apa saya pilih US lg ? padahal waktu itu saya pelototin terus itu option US/IIX.

3. Terakhir si cs nya bilang kalo bpk mau kami bisa lgs pindahkan, dan kami akan memberikan kabar lewat e-mail, saya bilang secepatnya ya pak, mereka bilang iya, besoknya saya coba untuk contact mereka lagi, dan mengatakan hal yang sama.

saya nulis blog ini udah 4 hari. Dan saya putuskan untuk mengambil file-file saya dan saya pindahkan ke hosting yang lain.
Goodbye Indorackhosting!

Plugin Dasar Yang Penting Untuk Wordpress

Wordpress merupakan konsep blog yang saat ini sangat banyak digunakan oleh kebanyakan blogger dan internet marketer dalam memposting artikel-artikel, Wordpress tidak bisa pandang sebelah mata oleh competitor karena Wordpress memiliki tingkat keamanan yang tinggi dengan berbagai macam plugin yang memiliki fungsi yang bermacam-macam mulai dari yang sederhana sampai dengan yang rumit sekalipun.

Namun, untuk membuat sebuah blog wordpress, terlebih dahulu kita harus memilah wordpress mana yang saya maksud dalam artikel ini. Ok sejauh ini ada 2 macam wordpress :

1. Wordpress.com
2. Wordpress.org

Wordpress.com
Kita di haruskan untuk mendaftar di situs mereka www.wordpress.com, dan kita tidak bisa seenak kita untuk memasukkan plugin dan adsense, atau script yang complek lainnya. Dan yang pasti domain anda akan seperti ini jaapns.wordpress.com, nah di alamat blog tersebut anda tidak bisa memiliki brand image diri anda karena wordpress mengharuskan untuk mencantumkan kata “wordpress”. Anda bisa menggunakan domain www.jaapns.com dengan cara melakukan forward dari domain manager anda. ( Forwarding saja ).

Wordpress.org
Kita tidak di haruskan untuk mendaftar di situs wordpress.com, walaupun pemiliknya sama, di wordpress.org ini anda di haruskan untuk mendownload file master dari wordpress kemudian anda upload ke server hosting anda. (Mengenai bagaimana cara uploadnya lain waktu saya bahas)

Nah dengan wordpress.org ini, sistem domain insidenya berbeda, kalo wordpress.com anda bisa memiliki domain sendiri dengan syarat harus forwarding dan tetap memakai hosting milik wordpress. Nah kalo wordpress.org ini bisa kita tentukan sendiri, nama domain kita yang tentukan, hosting dimanapun kita yang tentukan, so bisa diistilahkan kalo wordpress.org ini kita nyewa domain dan hosting, lebih bermodal gt loh…. :)

Udah ba bi bu ..ok berikut saya jelaskan bila anda berniat untuk membuat blog dengan wordpress.org, berikut saya berikan tips dasar plugin wordpress yang mestinya ada untuk memaksimalkan blog wordpress anda. Bila anda menerapkan plugin-plugin ini, maka ada titik keseimbangan antara, performance, SEO yang tepat, dan praktis.

Berikut plugin dasar yang penting untuk Wordpress :

1. Askimet
Askimet ini adalah plugin bawaan dari wordpress.com, anda bisa daftar dulu ke situs wordpress.com, dan dapatkan kode askimetnya…… ( caranya di waktu lain saya bahas, sementara anda bisa googling dahulu). Untuk mencegah Spam yang beraksi di menu comment di bawah postingan anda.

2. All in one SEO Pack
Plugin ini sangat mantap bila digunakan dengan benar, karena semua sisi SEO di pakai dalam plugin ini. Dengan plugin ini maka blog anda akan dengan cepat di kenali oleh search engine google dan lainnya. Namun anda jangan mencampur semua SEO dalam satu blog, contoh anda sudah pakai All in one seo pack, trus anda masukkan semua plugin yang ada hubungannya dengan SEO misal : SEO slug, SEO friendly image, dan SEO SEO yang lain yang menurut anda akan berguna untuk SEO. Langkah seperti ini tidaklah benar justru akan saling menghambat plugin SEO yang satu dengan yang lainnya. Otomatis, penerapan SEO tidak akan optimal atau justru semua plugin jadi tidak berguna. Berdasar pengalaman saya, apabila anda memakai All in one seo pack, plugin yang bisa di setarakan dan bisa membatu adalah SEO FRIENDLY IMAGE.

2. SEO Friendly Image
Plugin ini akan membantu anda mengkonsentrasikan kata kunc dalam sebuah gambar di postingan anda, anda bisa mengatur alt gambar anda sesuai selera keywords yang anda terapkan. Bisa dipakai bersamaan dengan all in one seo pack.

3. WP-Security Scan
Plugin ini berfungsi untuk menjaga script di dalam hosting anda menjadi aman dengan cara memperhatikan permission code dan SQL Injection, artinya plugin ini memberikan saran tindakan apa yang harus dilakukan bila ternyata ada script file anda yang belum aman secara maksimal.

4. WP-DB-Backup
Plugin ini yang paling saya suka di wordpress :) , dengan plugin ini anda tidak perlu pusing bisa tiba-tiba server hosting anda down, terkena virus atau ga tau kenapa hosting anda filenya hilang semua, atau blog anda error. Karena dengan plugin ini anda bisa menjadwal kapan backup otomatis akan dilaksanakan, contoh saya set 1 minggu 1x, nah setiap minggu blog anda akan mengirimkan backup database ke e-mail anda. Praktis bukan…… :)

5.WP COPY PROTECT Plugin ini sangat bermanfaat bisa anda adalah seorang Anti Copas ( anti copy paste ), seringkali ada blogger tertentu yang suka copy paster artikel orang lain tanpa menyebutkan sumber artikelnya, kita yang capek-capek nulis eh di copy paste tanpa memberikan credit buat kita berupa link. Jengkel kan ? nah pake plugin ini kemudian enable trus tuliskan pesan terserah anda, contoh : jangan copy dong, capek nih nulisnya . Setelah itu bila ada yang hendak klik kanan dengan tujuan mencopy, maka pesan tadi akan di tampilkan, tapi jangan lupa, ini hanya plugin yang bener2 dasar, pengunjung blog anda masih bisa copy artikel dari feed, segera buka dashboard anda, klik setting di bagian Reading, anda set dari full text, ke summary saja. Dengan begitu akan aman dari copas.

6. WP-Super Cache

Tips Menghemat Bandwidth Hosting

Bagi pengguna internet yang sudah lama bergelut di dunia bisnis online, internet dan hosting tentunya istilah tidak asing lagi karena setiap hari, rekan2 semua yang memiliki website/blog dengan traffic yang tinggi pasti pelototin cpanelnya untuk mengecek berapa bandwidth yang telah digunakan.
Semakin banyak pengunjung suatu web/blog tentunya akan banyak sekali menghabiskan traffic bandwidth di hosting. Jangan heran bila banyak sekali pemilik web/blog sering berpindah-pindah hosting, selain support mereka mencari keleluasaan traffic bandwidth. Untuk hosting dengan server Indonesia IIX, sangat sedikit yang menyediakan kapasitas traffic yang cukup, apalagi dengan pengunjung yang tinggi tidak mungkin cukup hanya menggunakan bandwidth seadanya.

Untuk yang berkantong tebal tentunya tidak masalah untuk membeli hosting Indonesia yang lebih besar quota space dan traffic bandwidth-nya. Namun bagaimana dengan yang berkantong pas-pasan, tentunya bakal di buat pusing tujuh keliling.

Berdasarkan survei dari beberapa teman2 di internet, tujuan akhir mereka adalah hosting dengan menggunakan server US. Nah kan….kenapa Indonesia tidak bisa bikin hosting dengan traffic yang besar ?

Kalo saya sih tidak pusing dengan bandwidth dan lain-lainnya, karena selama ini sayang menggunakan hosting US dengan space dan traffic yang unlimited, so what gt loh saya ga perlu mikirin yang beginian.

Bagi yang menggunakan hosting indo/us dengan traffic yang terbatas, berikut tips dari saya yang terbukti jitu untuk menghemat traffic bandwidth anda :

1. Usahakan jangan terlalu banyak memasukkan gambar, 1 posting cukup 1 gambar saja
2. Bila anda hendak memasukkan gambar, segera di resize menjadi lebih kecil misal 200 KB, atau sesuai selera anda, asal jangan memasukkan gambar yang dari camera digital dengan kemampuan pixel 10 MP, wow……uploadnya bisa lama banget, nah loading yang berat ini jugalah yang akan menghabiskan bandwidth anda.
3. Sebisa mungkin hindari menggunakan gambar sendiri, kalo bisa, misal artikel tentang tips umum, anda ambil aja dari search engine, trus upload URL nya.( ups…. ini artinya kita nyuri bandwidth orang lain ……. :) ), namun dengan begitu bandwidth anda akan hemat, karena menggunakan bandwidth orang lain.
4. Langkah terakhir, segera masuk ke cpanel hosting anda, cari icon di cpanel anda, namanya “hotlink protection” nah itu di aktifkan, dan masukkan semua url website anda disitu, sehingga gambar-gambar milik anda tidak bisa digunakan oleh orang lain.

Bila Lupa Password Joomla, bagaimana ?

Kemaren ada pengunjung blog saya namanya Pak Irawan, pak irawan ini kontak saya lewat YM tengah malam kalo tidak salah jam 1 pagi ( maaf pak Irawan saya expose buat nulis artikel), kelihatannya lg kebingungan sesuatu.

Saya mulai chat dengan orang ini, ternyata memang dia lg kebingungan karena dia memiliki Toko Online berbasis CMS Joomla 1.5 yang sebelumnya di serahkan ke pegawainya untuk di update, dan di manage setiap hari.

Dengan kata-kata yang terburu2 dan mendesak, saya mengerti maksudnya. Intinya dia tidak tahu password yang baru, karena password yg lama di ganti ama pegawainya, kemudian pegawainya pulang kampung, tidak bekerja lagi dan tidak bisa di hubungi.

Sebenarnya hal lupa password di joomla 1.5 adalah hal yang sering terjadi di kalangan pecinta joomla, apalagi memiliki situs joomla lebih dari 1 dengan password yang berbeda-beda. Pak Irawan ini katanya sempet browsing dan memang menemukan artikel tentang bagaimana mereset password Joomla, tapi pak irawan bingung karena ketika mencari di google, banyak banget artikel yang isinya, ya mungkin aja dari 1 blog di copas copas gt deh…. dan lucunya juga setelah mencoba tidak berhasil untuk reset password Joomla Super Administrator.

Saya pun dulu juga pernah mengalami hal seperti ini, untunglah dulu juga ada orang yg baik hari menolong saya untuk mereset password administrator Joomla saya. Dan sekarang lah gantian saya membantu orang lain untuk mereset password nya. Itu lah hidup, untuk saling berbagi he he he….

Mungkin saja artikel ini bakal di copas, tapi ya gpp yg penting sebutkan sumbernya ya

Mengetahui YM online/invisible/offiline

Tentunya dengan judul di atas sudah jelas bahwa di posting ini saya akan membahas tentang bagaimana kita mengetahui YM teman kita online/invisible/offline. Saya bahas tentang ini juga karena ada beberapa pertanyaan dari teman-teman.

Mungkin suatu saat anda akan mempunyai teman baik, biasanya anda selalu chat di YM, atau pacar anda mungkin, atau juga adik anda, mungkin si dia bilang , saya tidak pernah online YM kok…
Padalah bila Status YM kita invisible aja, pasti di Ym tempat lain kita keliatan offline bukan ?
So siapa aja bisa berbohong dengan YM, mungkin berdalih jenuh atau bosan chat dengan anda atau memang benci dengan anda.

Namun skrg tidak perlu kuatir, apapun status yang teman anda tampilkan insible/online/sign out akan keliatan kalo saya pake cara yg akan saya berikan di posting ini.

Bila teman anda mengatakan dia tidak pernah ol di YM nya
cek aja dengan klik disini

Bila Statusnya :

- Online/available – tentunya teman anda tidak bohong
- Invisible – Artinya teman anda online, cuma di buat invisible spy anda tidak keliatan
- Offline : artinya memang tidak menyalakan YM

Test Kemampuan Anti Virus anda sekarang

Apakah anda sudah cukup banggan dengan kemampuan anti virus yang anda miliki sekarang ?
Jangan berbangga hati dulu belum tentu anti virus anda sakti memberantas berbagai macam virus di internet yang selama ini menjamur.

Hanya di www.komputerinternet.com ini anda akan mendapatkan tips-tips oke seputar dunia komputer dan internet.Ok kita akan mencoba apakah anti virus yang anda install di komputer anda benar-benar sakti atau sudah lemah atau bahkan sudah terinfeksi virus. Dengan test simple berikut ini maka anda akan tahu dan boleh berbangga hati bila anda lulus test anti virus.

Ok kita mulai :
1. Buka Program notepad anda
2. Copy Paste kan ini ke dalamnya :

X5O!P%@AP[4\PZX54(P^)7CC)7}$EICAR-STANDARD-ANTIVIRUS-TEST-FILE!$H+H*

3. Simpan file tersebut, berilah nama terserah anda yg penting berakhiran txt seperti standart.

4. Sekarang setelah anda menyimpan file tersebut apakah anti virus anda berbunyi ?

Bila tidak berbunyi/mendeteksi, anti virus anda dalam posisi siaga 1, artinya komputer anda rawan virus

Bila alarm berbunyi/mendeteksi, artinya anti virus anda dalam posisi TOP PERFORMANCE

5. Bagi yang status siaga 1, coba anda rename file yg berextensi txt anda rubah menjadi .com

Bila anti virus anda berbunyi/mendeteksi, selamat deh….anti virus anda aman
Bila anti virus anda tetap tidak mendeteksi…….

Itu artinya pakailah anti virus yang lain….karena computer anda riskan banget kena virus….

Saturday, June 5, 2010

Jurnal Korolari dalam Penerapan Standar Akuntansi Pemerintahan

Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), yang ditetapkan dengan Peraturan
Pemerintah (PP) Nomor 24 Tahun 2005, menggunakan basis modifikasian kas
menuju akrual (cash towards accrual). Basis ini mengharuskan penyajian aset,
kewajiban, dan ekuitas dengan basis akrual sedangkan pendapatan, belanja, dan
pembiayaan menggunakan basis kas. Aset, kewajiban, dan ekuitas merupakan unsur
neraca sedangkan pendapatan, belanja, dan pembiayaan merupakan unsur Laporan
Realisasi Anggaran. Dengan kata lain, Neraca disajikan dengan basis akrual dan
Laporan Realisasi Anggaran disajikan dengan basis kas.
Dalam sebuah pertemuan sebelum basis ini dipilih, Prof. Dr. Bambang Sudibyo,
sekarang Mendiknas, yang saat itu masih duduk sebagai anggota Komite Pengarah
dalam Komite Standar Akuntansi Pemerintah Pusat dan Daerah, mempertanyakan
bagaimana teknis pencatatan basis ini dapat dilaksanakan. Komite menjelaskan
bahwa secara teknis basis ini dapat dilaksanakan dengan menggunakan jurnal
korolari. Jadilah basis tadi dipilih tentunya dengan teknis korolari-nya. Akan tetapi
dalam SAP sendiri tidak ada uraian mengenai jurnal korolari ini. Alasannya, bahwa
urusan jurnal menjurnal merupakan bagian dari sistem akuntansi bukan standar
akuntansi. Lalu apa dan bagaimana sebenarnya jurnal korolari itu? Apakah jurnal
korolari wajib digunakan?

Neraca dan Laporan Realisasi Anggaran merupakan laporan-laporan yang saling
berhubungan. Pendapatan yang merupakan isi Laporan Realisasi Anggaran
didefinisikan sebagai semua penerimaan Rekening Kas Umum Negara/Daerah yang
menambah ekuitas dana lancar dalam periode tahun anggaran yang bersangkutan
yang menjadi hak pemerintah, dan tidak perlu dibayar kembali oleh pemerintah.
Selanjutnya belanja yang juga menjadi isi Laporan Realisasi Anggaran didefinisikan
sebagai semua pengeluaran dari Rekening Kas Umum Negara/Daerah yang
mengurangi ekuitas dana lancar dalam periode tahun anggaran bersangkutan yang
tidak akan diperoleh pembayarannya kembali oleh pemerintah. Ekuitas dana lancar
merupakan unsur neraca sehingga pendapatan dan belanja seharusnya langsung

mempengaruhi ekuitas dana lancar dalam neraca. Akan tetapi penerimaan pendapatan
dan pengeluaran belanja berdasarkan basis kas hanya mempengaruhi jumlah kas
tetapi tidak secara langsung mempengaruhi ekuitas dana lancar. Oleh karena itu dapat
dikatakan bahwa akun-akun pendapatan dan belanja merupakan akun pembantu
ekuitas dana lancar. Penerimaan pendapatan dicatat terlebih dahulu dalam akun
pendapatan dan pengeluaran belanja dicatat dalam akun belanja kemudian pada akhir
tahun ditutup ke akun ekuitas dana lancar. (Bandingkan dengan pengertian
pendapatan dan biaya sebagai akun pembantu modal dalam akuntansi komersial).
Seluruh penerimaan dan pengeluaran pemerintah harus ada dalam anggaran
artinya harus melalui atau tercantum dalam Laporan Realisasi Anggaran. Pendapatan,
belanja, dan pembiayaan yang merupakan unsur Laporan Realisasi Anggaran akan
diakui atau dicatat pada saat kas diterima atau dikeluarkan. Pendapatan, belanja, dan
pembiayaan hanya mempengaruhi kas dan tidak mempengaruhi komponen lainnya
dalam pos neraca pada saat penerimaan dan pengeluaran kas. Akibat perlakuan
seperti ini, neraca hanya terdiri dari sisi debet kas sisi kredit ekuitas. Itupun ekuitas
muncul pada akhir periode pada saat pendapatan dan biaya ditutup ke ekuitas dana
lancar.

penerimaan dan pengeluaran mempengaruhi unsur-unsur dalam Laporan Realisasi Anggaran dan kas di Neraca sekaligus. Jadi yang terpengaruh di Neraca hanya akun kas.
Untuk itu harus ada mekanisme agar pengeluaran kas tidak hanya mempengaruhi
kas tetapi juga unsur neraca lainnya yang terkait sekaligus juga masuk dalam
Laporan Realisasi Anggaran. Demikian juga halnya dengan penerimaan pinjaman
yang masuk dalam Laporan Realisasi Anggaran tetapi juga harus masuk dalam
kewajiban di Neraca. Mekanisme ini disebut dengan jurnal korolari. Dengan
mekanisme jurnal korolari, pengeluaran belanja untuk pembelian aset tetap seperti
pembelian gedung tadi dicatat sebagai pengeluaran belanja modal tetapi tidak
berhenti disitu. Agar perolehan aset tersebut muncul dalam Neraca maka perlu dibuat
jurnal pendamping yang disebut jurnal korolari. Jurnal korolari dibuat dengan
mendebet aset yang bersangkutan dan mengkredit akun Ekuitas Dana Diinvestasikan
dalam kelompok Ekuitas.

kelompok aset tetap dan akun Diinvestasikan dalam Aset Tetap dalam kelompok
Ekuitas juga dicatat sebesar jumlah yang sama.
jurnal korolari digunakan agar transaksi yang
mempengaruhi akun Neraca (selain kas) dan Laporan Realisasi Anggaran dapat
dicatat pada waktu yang sama. Pertanyaannya adalah, apakah tidak ada mekanisme
lain yang dapat memungkinkan dapat disajikan unsur neraca selain kas? Jawabnya,
ada. Akun-akun yang dimaksud bisa saja dicatat pada akhir tahun dengan
menggunakan jurnal penyesuaian. Seluruh buku besar untuk akun-akun terkait
dibuka pada saat penyusunan neraca lajur. Akan tetapi dapat dibayangkan begitu
rumitnya menghimpun semua bukti transaksi untuk dilakukan penyesuaian pada akhir
tahun dengan mekanisme ini.
Pertanyaan lain yang tersisa apakah jurnal korolari wajib diterapkan? Pertanyaan
ini mengantar kita tiba pada bagian akhir tulisan ini. Sesuatu hal yang wajib berkaitan
dengan aturan yang mewajibkan. Sepanjang pengetahuan penulis, tidak ada aturan
yang mewajibkan penggunaan jurnal korolari ini. Akan tetapi jurnal korolari ini
digunakan untuk dapat menerapkan basis yang dianut dalam SAP untuk menghindari
kesulitan dalam penyusunan laporan keuangan akhir tahun. Akan tetapi pertanyaan
inipun memancing pertanyaan berikutnya, apakah jurnal korolari perlu jika basis yang
dianut nanti adalah basis akrual? Pertanyaan dan pemikiran memang tidak seharusnya
berhenti.


(Oleh: Jamason Sinaga, Ak., MAP.*)
Jamason Sinaga, Ak.,MAP.
Anggota Kelompok Kerja Komite Standar Akuntansi Pemerintahan (KSAP), Koordinator Bidang
Kajian Standar IAI-Kompartemen Akuntan Sektor Publik, Bekerja di BPKP.


Tuesday, June 1, 2010

Teknologi Tergantung Orangnya

PALU--MI: Pemanfaatan kemajuan teknologi yang makin berkembang tergantung si pemakainya. Kemajuan teknologi selalu memberi sisi positif dan negatif serta bisa memberi pengaruh yang cepat.

Itu disampaikan Wapres Boediono saat dialog dengan siswa dan guru se-Palu di Madrasah Aliyah Alkhairaat, di Palu, Sulteng, Jumat (9/4), untuk menjawab pertanyaan seorang siswi terkait maraknya penggunaa jejaring sosial oleh para pelajar.

Menurut Wapres, kemajuan teknologi bisa dilakukan dan dimanfaatkan ke berbagai arah tergantung manusianya. Jadi harus ada rambu-rambu, sehingga efek negatif bisa lebih sedikit dibanding efek positif, kata Boediono.

Wapres mencontohkan, tenaga nuklir adalah salah satu contoh kemajuan yang bisa digunakan untuk positif dan negatif. Nuklir, kata Boediono, bisa untuk pembangkit listrik dengan biaya murah, sehingga bisa bermanfaat bagi umat manusia. Tapi nuklir juga bisa digunakan untuk senjata yang bisa membahayakan manusia, papar Wapres.

Demikian untuk genetika, lanjut Wapres, bisa digunakan untuk hal positif dan negatif. Negara maju pun, menurut Wapres, banyak yang tidak bisa membendung kemajuan teknologi, sehingga banyak pula yang kebobolan. China misalnya, melakukan banyak pemblokiran terhadap sejumlah situs, tapi tidak berhasil juga, ujar Boediono menambahkan.

Mendiknas M. Nuh yang hadir dalam dialog tersebut mengemukakan, teknologi ibarat supermarket yang menyediakan berbagai kebutuhan manusia. 'Di situ ada daging babi, bedak, beras, atau bahan makanan. Tergantung manusianya, mau memilih mana yang diinginkan,' tutur Nuh.

Hadir dalam dialog itu antara lain Mendagri Gamawan Fauzi, Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhamad, serta Gubernur Sulteng HB Paliudju.

Nebulae, Komputer Tercepat China

TIDAK lama lagi, China sepertinya akan menjadi negara adidaya dunia super komputer. Hal ini terlihat dengan bercokolnya komputer Nebulae yang berada di Pusat Nasional Super Komputer Shenzhen sebagai super komputer tercepat kedua di dunia.

Peringkat pertama komputer tercepat di dunia masih dipegang AS dengan komputer yang diberi nama Jaguar. Komputer ini memiliki kecepatan 1,75 petaflops. Satu petaflops sama dengan 1.000 triliun hitungan per detik.

China memang diprediksi akan menjadi pemain kunci dalam dunia komputer. Saat ini, Dawning, perusahaan yang berada di belakang terciptanye Nebulae, dilaporkan tengah membangun lagi komputer super cepat National Supercomputer Center di Tianjin.

Selain itu, perusahaan ini juga tengah mengembangkan chip silikon dengan kemampuan raksasa.

Dengan menjadi raja dunia komputer, China berpeluang menjadi negara adidaya di dunia. Pasalnya, komputer dengan kemampuan mengolah data yang sangat cepat akan sangat bermanfaat dalam berbagai bidang seperti riset industri, rancangan pesawat terbang, ataupun eksplorasi minyak bumi. (BBC/OL-06)

Hacker Makin Doyan Format File PDF

Adobe Reader merupakan software yang paling sering dieksploitasi dalam serangan terarah. Temuan tersebut diungkapkan oleh F-Secury, perusahaan spesialis keamanan asal Helsinki, Finlandia.

F-Secure menyebutkan, pengguna sebaiknya melakukan update ke versi Adobe Reader terbaru untuk melindungi dirinya dari serangan baru yang memanfaatkan celah keamanan yang baru saja ditambal tiga minggu lalu.

Seperti VIVAnews kutip dari keterangannya, 14 Maret 2010, F-Secure mengklaim bahwa 61 persen dari sekitar 900 serangan yang mereka catat dalam dua bulan pertama di 2010 membidik khusus celah pada Adobe Reader.

Tahun 2008, Adobe Reader hanya menjadi sasaran 29 persen serangan. Angka itu naik menjadi hampir 50 persen di tahun lalu. Dengan tren seperti ini, software Adobe akan menjadi target dua dari tiga serangan di dunia maya. Sebagai perbandingan, dari total serangan yang hadir di dua bulan pertama, 2010, hanya 24 persen yang mengarah ke Microsoft Word.

Microsoft, dalam pandangan F-Secure, kini telah semakin baik. Padahal, dulu Word, Excel, dan PowerPoint yang sebelumnya menjadi sasaran sekitar separuh serangan hacker terhadap dokumen digital.

Bahkan di tahun 2008, serangan terhadap tiga aplikasi Microsoft tersebut mencapai 71 persen dari seluruh serangan. Menurut catatan F-Secure, kini angkanya secara total hanya mencapai 39 persen.

Aktif dan Non Aktifkan Command prompt pada Windows

Command prompt dalam Windows XP memiliki peran tersendiri. Feature ini memungkinkan pengguna memasukkan perintah-perintah Windows. Anda bisa mengamankan Command Prompt sehingga orang lain tidak bisa mengaksesnya untuk memasukkan perintah-perintah berbasis DOS.

Untuk mematikan fungsi Command Prompt ada banyak cara yang bisa Anda lakukan. Selain melalui registry, Anda juga bisa memanfaatkan fungsi Group Policy. Untuk trik kecil kali ini, kita akan memanfaatkan Group Policy karena cara ini lebih mudah dimengerti oleh semua kalangan pengguna Windows XP.
Bijini carana :
- Klik menu “Start | Run”dan ketikkan di input box “gpedit.msc”.
- Tekan “[Enter]” untuk membuka window-nya.
- Selanjutnya, Anda masuk ke dalam option ” User Configuration | Administrative Templates | System”.

Berikut untuk mengaktifkan tab Standard saja agar menu yang tampil lebih mudah dilihat dan dimengerti.

begini caranya :
- Klik ganda option “Prevent access to the command prompt”.
- Ubah setting-nya menjadi “Enable” dan jawab dengan “Yes”.
- Tutup Group Policy dan restart PC.

Teknologi untuk Perpendek Rute ke Mobile Web

Pada acara CTIA Wireless 2010, Nokia Siemens Networks meluncurkan upgrade teknologi jaringan bergerak inti yang memungkinkan operator memberikan layanan Internet bergerak yang lebih cepat dan efisien.

Upgrade ini memungkinkan operator untuk mengurangi beban trafik Internet pada titik optimal dalam jaringan - biasanya dekat dengan titik peering internet - untuk meminimalkan jarak transmisi. Hal ini menghemat biaya pemprosesan transport dan trafik.

“Operator biasanya perlu memasang server yang relatif mahal untuk memproses lalu lintas data bergerak,” kata Matti Palomaki, head of Packet Core product management Nokia Siemens Networks, pada keterangannya, 30 Maret 2010.

Palomaki menyebutkan, pendekatan baru mereka memungkinkan lalu lintas internet bervolume tinggi, atau trafik spesifik operator manapun, untuk mem-bypass server pemrosesan dan paket core gateway nodes (GGSN) yang terpasang. “Dalam era pertumbuhan data yang dipengaruhi oleh pemakaian telepon pintar, offload trafik dapat memberikan penghematan yang signifikan dalam jaringan HSPA dan LTE generasi mendatang,” ucapnya.

‘Traffic offload’ dapat dipasang di seluruh Flexi Network Gateway (NG) Nokia Siemens Networks dan merupakan upgrade software sederhana terhadap Serving GPRS Support Node (SGSN).

Flexi NG dan SGSN sendiri merupakan elemen kunci dari evolved packet core (EPC) Nokia Siemens Networks. ‘Traffic offload’ dapat dipasang dalam gateway terdistribusi maupun terpusat dalam jaringan 2G, 3G atau LTE. Adapun fase pertama “traffic offload” saat ini sudah tersedia.

Arsitektur jaringan untuk traffic offload, sebut Palomaki, sangat sederhana. Karena pengurangan beban trafik terjadi dalam Flexi NG mobile gateway, maka tidak diperlukan elemen jaringan tambahan dalam jalur pensinyalan dan data.

Solusi ini mendukung mobilitas pelanggan secara optimal dan dapat mengurangi keterlambatan dalam transmisi data untuk memperbaiki pengalaman mereka yang menggunakan aplikasi-aplikasi real-time dalam jaringan layanan bergerak.

Dalam kasus di mana sebuah operator telah mendistribusikan titik peering internet, Flexi NG dapat dengan mudah dipasang sebagai gateway terdistribusi di masing-masing titik tersebut untuk mengurangi biaya jaringan transport, sementara SGSN secara cerdas memilih mobile gateway yang paling dekat ke pelanggan.

Industri Kreatif TI akan Naik 20 Persen

Pertumbuhan industri kreatif berbasis teknologi informasi (TI) secara nasional tahun ini optimistis naik 20 persen, yang disumbang oleh dominasi pengusaha yang bergerak dalam bidang perangkat lunak (software).

Keyakinan ini, karena omzet dari industri kreatif tahun lalu sebesar Rp100 triliun lebih besar dari industri otomotif. Dari angka tersebut, 50 persen lebih berasal dari total omzet pelaku usaha piranti lunak, kata Direktur Industri Telematika Ditjen Industri Alat Transportasi dan Telematika Departemen Perindustrian, Ramon Bangun, di Surabaya, Rabu.

Keoptimisan dia, juga didukung sumbangan omzet industri kreatif TI terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) pada tahun lalu sebesar 6 persen.

Tahun lalu, sumbangan industri kreatif mencapai 6 persen, atau lebih besar dari industri gas, listrik, dan air, katanya.

Untuk mencapai target tahun ini, pihaknya akan melakukan serangkaian upaya. Salah satunya dengan lebih gencar mendekatkan diri ke kalangan perbankan.

Kami yakin, upaya ini dapat memberi stimulus keuangan bagi modal kerja pelaku industri kreatif TI, terutama bagi mereka yang usahanya berskala kecil, katanya.

Melalui pendekatan ini, ia berharap, pengusaha industri tersebut yang berskala kecil dapat memperoleh modal kerja dengan mudah, sehingga kinerjanya juga meningkat.

Kami berupaya, agar mereka dapat memperoleh kredit dengan nominal tertentu dan bisa dicairkan tanpa agunan. Bagi mereka yang mengajukan besaran minimal kredit sebanyak Rp50 juta akan dapat menerima kreditnya tanpa agunan apapun, katanya.

Di samping itu, Kepala Balai Diklat Industri Regional V Surabaya, H. Taswir Syahfoeddin, mengatakan, kini total industri tersebut di Jawa Timur ada sekitar 200 pengusaha. Mayoritas, mereka bertindak sebagai penyedia piranti lunak.

Untuk lebih meningkatkan jumlah pelaku industri tersebut, kami terus membinanya dengan beragam pelatihan, seminar, dan membuka konsultasi pemasaran unggulan melalui internet. Ke depan, dengan bekal itu mereka akan memiliki kemampuan dan pengalaman untuk mengembangkan usaha,